
Banda Aceh – Tim dari Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Aceh melakukan kunjungan ke SMA Labschool Unsyiah pada Rabu, 25 Februari 2025. Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau kualitas makanan dan jajanan yang dijual di kantin sekolah. Dalam kegiatan ini, Tim BPOM Aceh didampingi langsung oleh Kepala Sekolah SMA Labschool Unsyiah, Bapak Hendra Dermawan, S.Si.
Selama kunjungan, Tim BPOM Aceh melakukan pengecekan terhadap berbagai jenis jajanan yang dijual di kantin, termasuk makanan ringan dan makan siang yang dikonsumsi oleh para siswa. Mereka juga menilai kebersihan kantin serta proses penyimpanan dan pengolahan makanan. Pemeriksaan ini dilakukan guna memastikan bahwa makanan yang dikonsumsi oleh siswa aman, sehat, dan bebas dari bahan berbahaya.

Kepala Sekolah SMA Labschool Unsyiah, Bapak Hendra Dermawan, S.Si., menyambut baik kunjungan ini dan berharap pihak BPOM dapat memberikan masukan yang bermanfaat. “Sekolah kami merupakan sekolah swasta, sehingga kualitas pelayanan, termasuk di kantin, harus terus ditingkatkan. Kami berharap ada rekomendasi dari BPOM agar kantin sekolah semakin baik dalam menyajikan makanan sehat bagi siswa,” ujarnya.

Selain melakukan pemeriksaan, Tim BPOM Aceh juga memberikan edukasi kepada pengelola kantin mengenai pentingnya menjaga kebersihan dan keamanan pangan. Mereka mengingatkan agar makanan yang dijual tidak mengandung bahan tambahan yang berbahaya, seperti pewarna atau pengawet yang tidak sesuai standar kesehatan.
Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan kantin SMA Labschool Unsyiah dapat terus meningkatkan kualitas layanan dan keamanan pangan. Pihak sekolah berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan BPOM dan pihak terkait lainnya demi menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan nyaman bagi para siswa.