Praktek masak dan wirausaha kuliner pelajaran PKW , 28 Januari s.d 6 Februari 2019 di SMA Laboratorium Unsyiah . Kegiatan ini dilakukan di pembelajaran PKW untuk penilaian praktek masak dan berwirausaha kuliner . Tidak hanya melatih psikomototrik siswa dalam memasak, juga terdapat pembelajaran perencanaan, persiapan , kerjasama tim, mengemas makanan bernegosiasi, dan memasarkannya. Bu Izza Maulina, S.Pd guru PKW SMA Lab Lab Unsyiah, menyatakan bahwa siswa dilatih untuk dapat berwirausaha sejak dini, kegiatan ini rutin dilaksanakan dalam pembelajaran PKW di se,mester genap. Beliau mengaku senang mengajar di SMA laboratorium Unsyiah, karena semua peralatan untuk memasak sudah diakomodir oleh sekolah mulai dari kompor, wajan, blender, spatulla dan sebagainya. Siswa hanya membawa bahan, yang InsyaAllah modal bahan masakan akan kembali saat masakan dipasarkan, bahkan laba pun bisa diraih siswa. Aneka menu dengan tema ” Makanan Khas Aceh” yang dikemas dengan tampilan menarik, seperti mi goreng aceh, mie caluk, nasi keumamah, kue onde-onde aneka rasa dan nasi ayam tangkap dengan variasi minuman segar mulai harga Rp 10.000 s.d Rp 15.000.
